Minggu, 15 November 2009

Badan Amil Zakat 'Aisyiyah Metro

Sebagai organisasi sosial keagamaan, PDA kota metro merasa perlu ikut bergerak dalam badan pengumpul, dan penyalur dana Umat Islam kepada yang berhak sesuai dengan tuntunan Rasulullah SAW. Kami mengucapkan terima kasih kepada muzakki yang telah mempercayakan kami sebagai badan amil zakat semoga pendistribusian zakat secara proporsional dapat membantu kelompok mustadh'afin.
Dana yang terkumpul didistribusikan untuk kepentingan:
  1. produktif dalam bentuk pemberian dana segar untuk tambahan modal bagi muslimah yang mempunyai usaha home industri
  2. pendidikan dengan cara memberikan bantuan dana pada lembaga pendidikan ma'had putri 'Imadul Bilad dan pengasuh ma'had
  3. Juga ada bantuan chariti (konsumtif) bagi fuqara dan masakin
Kami pengelola Baza tetap berharap BAZA dapat tetap dipercaaya oleh muslim dalam menyalurkan ZIS dan kami akan komitmen dan akan melaporkan setiap sen uang muzakki dg laporan tahunan yang kami buat dan sampaikan kepada muzakki.

Ketua


Prof. Dr. Enizar MA

Senin, 08 Juni 2009

Milad 'Aisyiyah ke 95 PDA Kota Metro

Milad 'Aisyiyah ke 95 PDA Kota Metro akan dimeriahkan dengan berbagai acara, yaitu: Lomba antar TK 'Aisyiyah, Seminar TV Sehat, Pelatihan Keluarga Sakinah, dan Tabligh Akbar. Juga ada gerakan 1000 rupiah dan pasar murah.
Acara Seminar TV Sehat dilaksanakan dalam rangka meminimalisir dampak negatif TV yg dari hasil penelitian bahwa orang menghabiskan waktunya di depan TV lebih banyak dr kegiatan bermanfaat lainnya.
Acara Lomba antar TK lebih diarahkan pada lomba ketertiban, kesehatan dan kreatifitas
Pelatihan Keluarga Sakinah diadakan agar para remaja putra/i dan orang tuanya memiliki persepsi yang sama ttg lembaga perkawinan, persiapan pra nikah, persiapan ketika menikah dan pasca pernikahan. Juga ada materi tentang sex education, pemeliharaan diri, bayi dan jaga kesehatan. Program ini merupakan program 'Aisyiyah pusat sampai ke ranting
Tabligh Akbar yang dilaksanakan pada waktu peletakan batu pertama pembangunan Pondok 'Imadul Bilad yang akan diisi oleh Buya Chaniago dan berlokasi di Jln Abri.
Pasar murah akan memberikan kesempatan kepada konsumen untuk membeli sembako dengan harga dibawah pasar.

Minggu, 19 April 2009

Pembangunan Pondok Putri Imadul Bilad

Muslimin dan Muslimat yang dirahmati Allah, Pimpinan Daerah Aisyiyah Kota Metro saat ini sedang membangun pondok putri Imadul Bilad. Pondok ini direncanakan akan menjadi ma'had putri bagi mahasiswi yang ada di Kota Metro. Bagi muslimin dan muslimah yang akan ikut bergabung dalam pembangunan sarana pendidikan ini kami siap menerima bantuan dalam bentuk waqaf, zakat ataupun infaq

Senin, 13 April 2009

Milad 'Aisyiyah ke 94 PDA Kota Metro

ACARA MILAD ‘AISYIYAH KE 94

PDA KOTA METRO

Dalam memeriahkan milad ’Aisyiyah ke 94 PDA kota Metro melaksanakan berbagai lomba

I. Peserta Siswa/i :

1. Hafalan Surat Pendek

2. Puisi Islami

3. Pidato

II. Peserta Guru TK

1. Busana Muslimah

2. SKH

Acara juga diisi dengan:

1. Tabligh Akbar oleh Bapak Drs. H. Susanto

2. Sembako Murah bagi semua anggota dan simpatisan ’Aisyiyah Ranting se Kota Metro;

3. Penyampaian bantuan dari BAZA (Badan Amil Zakat ’Aisyiyah) kepada pelaku home industri di Ranting melalui 4 cabang yang ada. Masing-masing cabang mendapatkan bantuan Rp. 500.000,00. Bantuan ini diharapkan dapat bergulir kepada yang lain dengan pengelolaan Cabang melalui infaq penerima bantuan setiap hari/meinggu/ bulan

Acara Milad ’Aisyiyah dihadiri oleh Ketua PWA Lampung Ibu Dra. Hj Munawarah; Ketua PDM Bapak Drs. H. Masnuni M. Ro’i.

Pada Acara Milad ’Aisyiyah Kota Metro ke 94 ini juga ditampilkan pemenang lomba. Acara ini ditutup dengan pemberian hadiah kepada pemenang lomba.